Jalan dari Simpang Desa Bawomataluo Menuju Bawogosali Pasti Dihotmix jika Paslon Sokhiatulo Laia -Yusuf Nache Terpilih jadi Bupati dan Wakil Bupati

Nias Selatan - Dipastikan Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati (Cabup -Cawabup) Nias Selatan, Periode 2024-2029, Nomor Urut 1, Sokhiatulo Laia -Yusuf Nache (Sokhi-Yusuf) memastikan jalan dari Simpang Bawomataluo menuju Desa Bawogosali dihotmix jika terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati pada kontestasi Pilkada Serentak, tanggal 27 November mendatang.

Hal ini ditegaskan Paslon Sokhi-Yusuf saat menggelar sosialisasi, di Desa Siwalawa, Kecamatan Fanayama, Jumat (15/11/2024) malam.

Paslon Sokhi-Yusuf melalui Cawabup Yusuf Nache mengatakan, jika Tuhan mengizinkan mereka terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati 5 tahun ke depan, maka dipastikan konektivitas jalan dari Simpang Desa Bawomataluo desa Bawogosali akan dihotmix.

"Jika kami diizinkan Tuhan menang pada kontestasi Pilkada Serentak tanggal 27 November mendatang ini, maka program kami yang utama adalah pembangunan infrastruktur dasar termasuk jalan dari Simpang Desa Bawomataluo menuju Desa Bawogosali," tutur Cawabup Yusuf Nache.

Ia menyebut, program mereka dibingkai dalam slogan, "Membangun Ekonomi, Sumber Daya Manusia dan Infrastruktur (MESI). 

Dalam pengembangan ekonomi, pihaknya akan menyiapkan tenaga ahli pada bidang pertanian untuk mendampingi para petani dalam mengelola hasil pertanian secara benar dan profesional sesuai dengan potensi wilayah, termasuk menjamin ketersediaan pupuk yang mudah bagi para petani. 

Untuk bidang infrastruktur dan aksesibilitas wilayah, Paslon Sokhiatulo Laia -Yusuf Nache akan fokus untuk membangun atau mengembangkan jalan dan jembatan, termasuk pelabuhan atau dermaga serta bandara.

Penyediaan transportasi laut yang menghubungkan Teluk Dalam, Kepulauan Batu, Sibolga dan Padang merupakan program unggulan mereka, sehingga Kecamatan Kepulauan Batu atau Tello menjadi sentral perdagangan di 7 Kecamatan yang ada di Kepulauan Batu.


Mengenai infrastruktur lainnya, mereka akan membangun waduk/irigasi, sarana air bersih, kelistrikan serta jaringan listrik desa, sarana dan prasarana pendidikan, kesehatan, ketersediaan tenaga kesehatan, serta ambulance gratis 24 jam dan upaya agar Nias Selatan memiliki rumah sakit rujukan guna memudahkan masyarakat berobat.

Di samping itu, Paslon Sokhiatulo Laia -Yusuf Nache berkomitmen mengembalikan hak-hak aparat desa dan ASN/PNS, serta meningkatkan pelayanan publik yang baik seperti pengurusan KTP, KK, Akte Lahir, Akte Kematian yang mudah berbasis digital. Kemudian, jaminan kesehatan masyarakat melalui program jaminan kesehatan nasional dengan mendaftarkan seluruh warga Nias Selatan ke BPJS sehingga jika mau berobat gratis cukup membawa KTP saja. 

Sedangkan untuk program pendidikan berkualitas berupa bantuan pendidikan untuk dokter spesialis, anak berprestasi dan untuk anak miskin, program bimbingan belajar, pelatihan, magang bagi pemuda-pemudi Nias Selatan yang telah tamat SMA dan Kuliah.

Paslon Sokhi-Yusuf dalam setiap orasi menekankan, modal mereka untuk memperbaiki daerah Nias Selatan ke arah yang lebih baik jika terpilih nantinya yakni, 3T artinya Terencana,Terarah dan Terukur.

"Setiap yang kita programkan direncanakan dulu, kemudian programnya harus terarah dan selanjutnya harus terukur sesuai dengan kemampuan keuangan daerah,. Jadi program itu tidak hanya cerita di awan-awan, namun harus disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah," jelas Paslon Nomor Urut 1 pada setiap orasi politik.

Paslon Sokhi-Yusuf berkomitmen untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui sektor perikanan dan pariwisata.

ST 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama